Home / Update / 4 Cara Menerapkan Pola Makan Sehat yang Baik untuk Tubuh

4 Cara Menerapkan Pola Makan Sehat yang Baik untuk Tubuh

oleh | Jun 28, 2022 | Artikel, Fakta, Update

Pola hidup adalah salah satu hal yang mempengaruhi kesehatan seseorang. Memiliki hidup yang sehat tentu saja harus memperhatikan pola makan yang benar. Pola makan sehat dan bernutrisi akan membantu metabolisme tubuh menjadi stabil. 

Dengan menerapkan pola makan yang tepat, kalian akan mendapatkan berat badan yang ideal dan bisa menghindari berbagai jenis penyakit kronis seperti jantung, hipertensi, osteoporosis, kanker dan lain sebagainya. 

Banyak sekali cara yang bisa kalian lakukan untuk mendapatkan tubuh yang sehat dan kuat. Bahkan ada beberapa cara mudah kalau kalian baru mau memulai hidup sehat. Baca terus yuk dan intip tips makan sehat untuk mendapatkan tubuh yang selalu sehat dan berenergi.

  • Makanan Seimbang

Setiap porsi makan yang kalian konsumsi disarankan untuk memenuhi gizi yang cukup untuk tubuh. Salah satu ahli gizi menyarankan untuk mengkonsumsi makanan dengan kandungan 45% karbohidrat, 30% lemak baik dan 30% lemak protein. Dengan komposisi tersebut kalian dapat mendapatkan tubuh yang sehat. Pastikan kalian menggunakan komposisi tersebut dengan konsisten ya.

BACA JUGA Tips Mengenali Perbedaan Kencur dan Kunci

  • Jauhi Makanan Cepat Saji

Banyak sekali makanan cepat saji yang dijual di sekitar kita, hingga konsumsinya menjadi sebuah gaya hidup baru. Tapi makanan cepat saji seperti ini lebih baik dihindari untuk menjaga pola makan sehat.

Makanan cepat saji mengandung berbagai jenis kandungan zat pengawet yang berbahaya bagi tubuh. Sebagai gantinya, kalian bisa memilih makanan yang sehat seperti buah-buahan, kacang-kacangan daging tanpa lemak, susu rendah lemak, sayuran, gandum, dan lainnya. 

  • Perbanyak Sayuran Hijau

Mengkonsumsi sayuran hijau sangat baik untuk menjaga kesehatan tubuh. Selain nutrisinya, beberapa jenis sayuran mengandung antioksidan sehingga bisa menghindarkan kalian dari berbagai jenis penyakit berbahaya.

Sayuran hijau bisa kalian olah menjadi berbagai macam masakan, seperti misalnya sayur lombok ijo, sayur lodeh labu siam, dan lain sebagainya dengan tambahan krimer tinggi serat pengganti santan FiberCreme untuk menambah cita rasanya.

BACA JUGA Intip 4 Tips Ampuh Menjalani Hidup Produktif

  • Atur Pola Makan

Pola makan sehat adalah pola makan teratur dan tepat. Kalian harus bisa mengatur pola makan agar tidak merasa terlalu lapar atau terlalu kenyang. Pilihlah makanan yang sesuai dengan kapasitas tubuh dan kebutuhan kalian. Pastikan juga kalian tidak makan berlebihan ataupun kekurangan.

Pola Makan Sehat Bersama FiberCreme

Pola makan sehat tentu akan lebih mudah dilakukan dengan pilihan makanan sehat yang sesuai dengan lidah. Tidak dapat dipungkiri, saat ini makanan sehat banyak dikaitkan dengan rasa yang kurang enak dan kurang menggugah selera. Namun, makanan sehat sekarang juga bisa dibuat lebih enak dengan FiberCreme.

FiberCreme merupakan krimer serbaguna tinggi serat yang bisa digunakan untuk menggantikan santan dan susu pada makanan atau minuman apapun. Tidak seperti santan atau susu biasa, FiberCreme mengandung serat yang tinggi, gula yang rendah, 0mg kolesterol, dan tanpa laktosa. Jadi kalau kalian menghindari makanan berkolesterol atau mengandung laktosa, FiberCreme bisa jadi pilihan tepat.

Selain dicampurkan ke olahan sayur, FiberCreme juga bisa digunakan untuk minuman seperti teh, kopi, cendol, dawet, Thai tea, dan lain sebagainya. Sebagai pengganti susu, FiberCreme dapat juga dicampur ke adonan kue atau roti, pudding, dan aneka dessert. Dapatkan resep-resepnya yuk dengan cek Instagram @FiberCreme_TV dan subscribe ke channel YouTube Ellenka. Tapi makanan sehat pun harus tetap didukung pola hidup sehat ya! Jaga porsinya, istirahat yang cukup, dan olahraga secara teratur.

0 Komentar

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Terbaru

Ide Jualan Makanan Saat Musim Hujan yang Selalu Dicari Orang

Belakangan hujan turun hampir tiap sore di tempat Minchef. Udara juga lagi dingin-dinginnya, bikin pengen banget makan yang hangat-hangat. Kesempatan nih buat kamu yang lagi kepikiran mau mulai jualan. Soalnya, banyak banget makanan yang laku keras pas cuaca begini,...

Cara Merebus Daun Salam agar Manfaatnya Maksimal

Daun salam sudah lama dikenal sebagai bumbu dapur yang memberi aroma khas pada masakan Indonesia. Hampir semua hidangan berkuah seperti sop, soto, gulai, sampai sayur lodeh, seringkali menambahkan daun salam sebagai penambah rasa dan aroma alami. Namun, selain sebagai...

Ini Perbedaan Mangga Madu dan Manalagi, Jangan Sampai Salah Pilih!

Kalau sudah masuk musim mangga, siapa sih yang bisa menolak buah satu ini? Aromanya yang wangi, rasanya yang manis, dan daging buah yang segar bikin mangga jadi favorit banyak orang. Apalagi di Indonesia, ada banyak sekali jenis mangga yang sering kita jumpai di pasar...

Minuman Mangga Kekinian yang Segar, Lezat, dan Mudah Dibuat

Mangga bukan hanya buah musiman yang manis dan menyegarkan, tapi juga bahan favorit untuk dijadikan minuman kekinian. Mulai dari smoothie, milkshake, hingga es mangga segar, semuanya banyak digemari karena rasanya yang enak sekaligus tampilannya yang menarik. Tak...

Resep Terbaru

Resep Mung Bean Pandan Sago
Resep Mung Bean Pandan Sago

Resep Mung Bean Pandan Sago 150 gram kacang hijau100 ml air50 gram FiberCreme50 gram sagu mutiara500 ml air4 ml pasta pandanKuah Creamy100 gram FiberCreme30 gram gula pasir1/2 gram garam300 ml air15 gram tepung maizena + 30 ml airBahan Tambahan200 gram agar agar...

Resep Mung Bean Mooncake
Resep Mung Bean Mooncake

Resep Mung Bean Mooncake Bahan Snowskin120 gram tepung ketan120 gram tepung beras60 gram tepung maizena320 ml air50 gram minyak sayur1 gram bubuk vanilla3 ml perisa red velvet3 ml perisa pandan3 ml perisa taroBahan Isian200 gram kacang hijau kupas20 gram tepung...

Resep Es Stik Kacang Hijau
Resep Es Stik Kacang Hijau

Resep Es Stik Kacang Hijau 180 gram FiberCreme100 gram kacang hijau, rebus dengan 400 ml air hingga matang30 gram tepung maizena1000 ml air80 gram gula pasir1/4 sdt garam2 sdt perisa makanan pandanBahan Saus25 ml minyak goreng75 gram cokelat batang Campur air, gula...

Resep Bubur Kacang Hijau High Fiber
Resep Bubur Kacang Hijau High Fiber

Resep Bubur Kacang Hijau High Fiber 100 gram FiberCreme300 ml air2 lembar daun pandan1 gram garam10 gram tepung maizena (+ 20 ml air)150 gram kacang hijau800 ml air30 gram gula pasir1 lembar daun pandan 20 gram tepung sagu + 20 ml air80 gram ketan hitam600 ml air30...

Resep Creamy Sari Kacang Hijau
Resep Creamy Sari Kacang Hijau

  Resep Creamy Sari Kacang Hijau 50 gram @fibercreme250 ml air hangat250 gram es batuBahan Sari Kacang Hijau40 gram @fibercreme150 gram kacang hijau1000 ml air untuk merebus30 gram gula pasir1/2 sdt essens pandan2 lembar daun pandan2 cm jahe, geprek400 ml air1/2...