Home / Update / 10 Jenis Makanan Sehat dan Bergizi Untuk Kebutuhan Harian

10 Jenis Makanan Sehat dan Bergizi Untuk Kebutuhan Harian

oleh | Des 31, 2021 | Artikel, Update

makanan sehat dan bergizi

Ada banyak sekali pilihan makanan sehat dan bergizi untuk memenuhi kebutuhan harianmu. Sebab tubuh selalu membutuhkan banyak nutrisi agar dapat menghasilkan energi dalam menjalani semua aktivitas harian. 

Apalagi pada masa pandemi seperti sekarang, tubuh membutuhkan banyak nutrisi agar kekebalan tubuh terjaga dengan baik. Makanan sehat terlihat pada berbagai jenis makanan utuh, misalnya seperti buah dan sayur. Selain itu asupan protein, biji-bijian dan juga lemak sehat sangat dibutuhkan oleh tubuh. 

Terlebih jika kamu bisa membatasi jumlah takaran konsumsi gula dan juga natrium. Lantas apa saja pilihan makanan sehat yang wajib dikonsumsi setiap harinya? 

10 Jenis Pilihan Makanan Sehat dan Bergizi

Banyaknya pilihan jenis makanan yang sehat, mungkin membuat kamu bingung harus mengkonsumsi yang mana terlebih dahulu. Tenang saja, karena setelah membaca artikel ini, kamu akan mendapatkan referensi pilihan jenis makanan yang bergizi dan sehat. Berikut adalah penjelasannya untukmu: 

Telur

makanan sehat dan bergizi

Termasuk dalam golongan makanan penghasil protein, ternyata telur tergolong dalam protein penghasil protein dengan kualitas tinggi yang baik. Sebab kandungan nutrisi dalam satu buah telur terdapat sebanyak 70 kalori dan 6 gram protein. 

Terlebih lagi kandungan kuning telurnya yang mampu menjaga kesehatan mata karena memiliki zeaxanthin dan antioksidan lutein. Zeaxanthin dan lutein mampu mencegah terjadinya degenerasi makula yang berhubungan dengan usia. Sebab kebutaan yang terjadi pada usia 50 tahun terjadi akibat degenerasi tersebut. Antioksidan lutein juga tidak hanya mampu kesehatan mata, tetapi mampu menjaga kulit dari sinar UV. 

Brokoli

makanan sehat dan bergizi

Mengapa brokoli tergolong dalam daftar makanan sehat serta bergizi yang wajib dikonsumsi? Alasannya adalah karena mengandung banyak vitamin A, C & K serta folat.  Kandungan nutrisi tersebut menjadikan brokoli sebagai makanan super yang selalu menempati barisan paling atas. 

Alasan lain mengapa brokoli menempati barisan teratas adalah karena memiliki dosis sulforaphane yang sehat. Sulforaphane sendiri seperti sebuah isothiocyanate yang mampu meningkatkan rangsangan enzim detoksifikasi dalam tubuh. Sehingga mampu membantu menggagalkan sel kanker. 

Ubi Jalar

makanan sehat dan bergizi

Kandungan alfa dan beta karoten dalam ubi jalar menghasilkan warna jingga yang cerah. Bagi tubuh, alfa dan beta karoten tersebut akan diolah menjadi Vitamin A yang aktif.  Seperti yang kamu ketahui, Vitamin tersebut memiliki fungsi sebagai sistem kekebalan tubuh. Selain itu juga akan diolah sebagai nutrisi yang baik untuk tulang dan mata. 

Tidak hanya mengandung Vitamin A saja, ubi jalar juga memiliki antioksidan yang dipercaya mampu menangkal radikal bebas. Kandungan nutrisi lain dalam sebuah ubi jalar ada Vitamin C & B6,  Mangan, Kalium, Lutein & Zeaxanthin. Takaran vitamin A dalam sebuah ubi jalar berukuran kecil mampu menghasilkan 4x lebih banyak dari kebutuhan harian kamu lho.

Semua Jenis Buah Beri

makanan sehat dan bergizi

Variasi buah beri memang banyak sekali, mulai dari raspberi, bluberi dan juga strawberry. Semua jenis buah tersebut memiliki banyak kandungan serat yang dibutuhkan untuk membantu metabolisme pencernaan tubuh. 

Buah beri juga memberikan nutrisi yang baik untuk kesehatan jantung. Dapat memelihara lingkar pinggang kamu agar tetap ideal. Raspberry mengandung 8 gram serat, sedangkan bluberi hanya setengahnya saja dari jumlah kandungan serat raspberry. Kelebihan yang ada dalam raspberry adalah mampu mencegah kanker karena mengandung senyawa asam ellagic. Sedangkan blueberry mengandung antosianin dan antioksidan, yang memiliki manfaat untuk menjaga ketajaman ingatan kamu. 

Jeruk

Kandungan nutrisi dalam sebuah jeruk banyak sekali. Diantaranya adalah Vitamin C, folat dan juga serat. Vitamin C sangat dibutuhkan oleh tubuh sebab membantu dalam proses produksi sel darah putih dan antibodi untuk melawan serangan infeksi. 

Jeruk juga mampu menjaga sel tubuh dari jahatnya radikal bebas. Selain itu, jeruk juga memiliki peranan penting dalam proses produksi kolagen yang mempunyai peranan untuk mengencangkan kulit. Tidak heran apabila jeruk termasuk dalam jenis makanan sehat serta bergizi berkualitas. 

Yoghurt

makanan sehat dan bergizi

Termasuk dalam deretan pilihan makanan sehat bergizi, yoghurt wajib dikonsumsi setiap hari. Mengapa? Karena memiliki kandungan probiotik dan juga kalsium tinggi. Probiotik merupakan bakteri baik yang membantu menjaga kesehatan usus. Kandungan nutrisi lain dari makanan sehat dan bergizi ini adalah Vitamin B12, seng,  riboflavin, kalium,  protein dan fosfor.

Bayam 

Makanan sehat dan bergizi selanjutnya adalah bayam. Termasuk dalam jenis sayuran yang banyak digemari oleh masyarakat Indonesia, banyak memiliki banyak nutrisi. Diantaranya yaitu Vitamin C, A, E & K,  Magnesium, kalium, serat, kalsium dan zat besi. 

Kacang-kacangan

makanan sehat dan bergizi

Jenis makanan bergizi dan sehat ini memiliki kandungan nutrisi penting untuk tubuh. Diantaranya adalah magnesium dan lemak tak jenuh. Kedua nutrisi ini sangat dibutuhkan tubuh karena mampu menjaga jantung kamu. Tidak hanya itu saja, kacang-kacangan juga mampu memberikan nutrisi yang baik untuk kamu dalam mencegah diabetes. 

Juga mampu menangkal radikal bebas yang menyebabkan tubuh menjadi aus. Adanya nutrisi penting untuk radikal bebas dapat mencegah terjadinya risiko kanker. Serat tak jenuh dalam kacang juga memberikan peranan penting untuk menutrisi bakteri baik dalam usus lho!

Oat

Ada banyak sekali menu makanan sehat serta bergizi yang dapat diciptakan dari oat. Oat sendiri adalah jenis makanan yang merupakan biji-bijian utuh sebagai makanan pembuka atau sarapan harian. 

Susu

Susu adalah jenis minuman dan makanan sehat bergizi. Mengapa? Karena memiliki kandungan lemak sehat, mineral, vitamin dan protein hewani yang sangat berkualitas. Dengan mengkonsumsi susu setiap hari, kamu telah menjaga kesehatan tulang dan gigi dengan baik. Sebab susu adalah penghasil kalsium terbaik untuk tubuh. 

Cara mendapatkan susu pun sangat mudah, bahkan ada banyak sekali produk olahan yang menggunakan susu sebagai bahan dasarnya. Misalnya saja ada yoghurt yang telah disebutkan diatas dan juga keju. Itulah 10 jenis makanan sehat dan bergizi yang direkomendasikan untuk dikonsumsi setiap hari. Namun sayangnya ada tidak sedikit orang yang memiliki alergi terhadap susu. 

FiberCreme, Makanan Sehat dan Bergizi di Indonesia

Nah, jika kamu termasuk dalam golongan alergi susu sebaiknya coba FiberCreme deh. FiberCreme sendiri merupakan sebuah terobosan terbaik untuk menggantikan susu dan santan. Sehingga semua keluhan yang kamu rasakan akibat santan dan juga susu, dapat diminimalisir oleh FiberCreme. 

Cara mendapatkan produknya sangat mudah sekali, cukup dengan mengunjungi beberapa e commerce dan marketplace kamu sudah bisa mendapatkannya. Bahkan di berbagai toko dan minimarket pun telah menyediakan item FiberCreme yang baik untuk kesehatan.

Untuk mendapatkan informasi lebih lengkap, kamu bisa mengunjungi link berikut. Disana tersedia banyak sekali resep yang bisa kamu coba, lho. Dengan mengganti susu dan santan menggunakan FiberCreme, kamu akan menjalani hidup yang lebih sehat. Sebab FiberCreme ini memiliki kandungan serat yang cukup tinggi dan rendah lemak. 

0 Komentar

Trackbacks/Pingbacks

  1. 12 Contoh Makanan Sehat dan Bergizi - […] Fibercreme. 10 Jenis Makanan Sehat dan Bergizi. Diakses 10 November 2022 https://fibercreme.com/10-jenis-makanan-sehat-dan-bergizi-untuk-kebutuhan-harian/ […]

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Artikel Terbaru

Ini Tingkat Kematangan Telur Rebus Sesuai Waktu Merebusnya

Telat sedikit, telur rebus kalian bisa berubah konsistensi dan berubah nama lho! Iya, ternyata telur rebus ada banyak macamnya, tergantung tingkat kematangannya. Agar bisa mendapatkan tingkat kematangan telur yang sesuai keinginan, yuk simak artikel ini dan cari tahu...

Cara Memilih Buah Mangga yang Manis dan Segar di Musimnya

Lagi musim mangga nih! Udah tahu cara memilih buah mangga yang manis? Soalnya tidak semua buah mangga yang tersedia di pasaran itu dalam kondisi baik lho! Kadang ada yang masih terlalu muda sehingga rasanya cenderung asam. Kadang ada juga yang tampilannya menarik,...

Bumbu Dapur yang Wajib Ada di Rumah Biar Bisa Selalu Masak Enak

Bagi kalian yang sering memasak di rumah, punya bumbu dapur yang lengkap adalah salah satu keharusan. Karena bumbu dapur bukan hanya sekadar menambahkan rasa, tetapi juga memberikan karakter pada masakan. Ada berbagai jenis bumbu yang dapat digunakan, dan tentunya...

Resep Terbaru

Resep Puding Roti Tawar
Resep Puding Roti Tawar

  Resep Puding Roti Tawar Kalau punya roti tawar yang hampir kadaluwarsa dan belum sempat kemakan, resep ini buat kalian! Atau kalau pengen bikinin si kecil cemilan buatan rumah biar gak jajan di luar melulu, kalian juga boleh banget coba resep puding roti tawar...

Resep Rempeyek Udang Super Renyah
Resep Rempeyek Udang Super Renyah

Resep Rempeyek Udang Super Renyah Kalau bicara tentang makanan pendamping yang gurih dan renyah khas Indonesia, sepertinya wajib menyebut rempeyek. Selain melengkapi hidangan Nusantara seperti lodeh hingga pecel, rempeyek ternyata juga banyak dinikmati sebagai cemilan...

Resep Mango Milk Cheese: Manis, Gurih dan Creamy Jadi Satu
Resep Mango Milk Cheese: Manis, Gurih dan Creamy Jadi Satu

  Resep Mango Milk Cheese: Manis, Gurih dan Creamy Jadi Satu Sudah musim mangga nih! Waktunya bikin kreasi-kreasi baru dengan buah tropis yang satu ini. Salah satu hidangan yang bisa kalian coba ya mango milk cheese kayak gini, yang memadukan manis harumnya...