Es Campur Jumbo Segar Manis
Udara udah makin panas aja ya? Kalau gini enaknya sih makan es campur, ager badan dan pikiran bisa lebih adem. Biar kebersihan dan kualitas buahnya lebih terjamin, bikin sendiri yuk pakai resep dari FiberCreme_TV ini! Kamu yang lagi diet gak perlu khawatir. Kan resep ini pakai FiberCreme buat gantiin susu, sehingga rasanya bisa lebih creamy dan enak tanpa lemak dan kalori berlebih.
Video
Bahan
- 15 gr FiberCreme
- 120 ml Air
- 20 gr Gula
- 50 ml Orange Water
- 20 gr Kelapa Muda
- 40 gr Cincau
- 10 gr Manggo Jelly
- 1 buah LEchy
- 1 sdm Selasih matang
Cara Membuat
- Rebus Air, FiberCreme, dan gula pasir hingga semua bahan larut rata.
- Susun dalam gelas, orange water, cincau, kelapa muda, mango jelly, lecy , dan biji selasih. Lalu siram dengan larutan FiberCreme yang telah di rebus sebelumnya.
- Es campur siap disajikan hangat maupun dingin jika diinginkan (bisa di tambahkan es batu secukupnya)
Beli FiberCreme di Sini
es campur? Enak
es campur JUMBO? ENAK BANGET