Home / Update / Perbedaan Kebuli dan Briyani: Kenali Ciri Khasnya!

Perbedaan Kebuli dan Briyani: Kenali Ciri Khasnya!

oleh | Jan 30, 2025 | Artikel, Update

Nasi kebuli dan nasi briyani adalah dua hidangan nasi berbumbu yang populer di Indonesia, terutama di kalangan pecinta masakan Timur Tengah dan India. Meskipun sekilas tampak serupa, keduanya memiliki perbedaan signifikan. Kalian juga masih bingung mana yang nasi briyani dan mana yang nasi kebuli? Yuk, kita bahas lebih lanjut perbedaan nasi kebuli dan briyani, mulai dari asal-usul hingga cara memasaknya, agar kalian bisa lebih mengenal keduanya!

Perbedaan Nasi Kebuli dan Nasi Briyani

Meskipun keduanya terlihat mirip, nasi kebuli dan nasi briyani memiliki perbedaan yang signifikan. Agar tidak salah, berikut ini perbedaan nasi kebuli dan nasi briyani :

Asal-Usul Nasi Kebuli dan nasi briyani

Salah satu perbedaan nasi kebuli dan briyani terletak pada asal-usulnya. Nasi briyani berasal dari Persia yang menyebar ke India dan Pakistan. Namanya berasal dari bahasa Persia yang berarti digoreng atau dipanggang, nasi briyani dikenal dengan rempah-rempahnya yang melimpah dan metode memasak yang unik.  

Di sisi lain, nasi kebuli kemungkinan adalah hidangan yang dibuat orang Indonesia keturuanan Arab berdasarkan hidangan Afganistan bernama kabuli palaw. Dengan beberapa penyesuaian, lalu terciptalah nasi kebuli yang populer di kalangan komunitas Arab-Indonesia dan masyarakat Betawi. 

Bahan-Bahan Utama 

Nasi briyani biasanya menggunakan beras basmati, yaitu beras khas India yang butirannya panjang dan ringan. Bumbu utama dalam nasi briyani meliputi kunyit, kapulaga, cengkeh, kayu manis, ketumbar, dan daun salam koja. Kombinasi rempah-rempah ini memberikan aroma dan rasa yang kompleks. 

Sebaliknya, nasi kebuli biasanya lebih fleksibel soal beras. Beberapa jenis beras yang sering dipakai adalah basmati, jasmine, atau pera. Yang penting adalah bulir berasnya panjang. Hidangan ini dimasak menggunakan kaldu kambing atau daging kambing, yang memberikan rasa gurih yang khas. Bumbu nasi kebuli meliputi kapulaga, kayu manis, cengkeh, dan jintan. Tak jarang, susu kambing atau santan juga ditambahkan untuk menciptakan tekstur nasi yang creamy. 

Metode Memasak 

Metode memasak juga menjadi salah satu perbedaan nasi kebuli dan briyani. Nasi briyani dimasak dengan teknik “dum,” yaitu nasi dan daging dimasak terpisah hingga setengah matang, lalu ditumpuk berlapis-lapis dalam satu panci. Proses ini dilakukan dengan api kecil dan panci ditutup rapat agar uap tidak keluar. Teknik ini memastikan bumbu meresap sempurna ke dalam nasi. 

Sebaliknya, nasi kebuli dimasak dengan cara yang lebih sederhana. Beras langsung dimasak bersama dengan kaldu kambing, daging, dan bumbu hingga matang. Metode ini membuat rasa gurih dari kaldu benar-benar meresap ke dalam nasi. Dagingnya bisa dimasak bersama nasi atau ditumis terpisah sebelum dicampurkan saat penyajian. 

Rasa dan Penyajian 

Kalau soal rasa, perbedaan nasi kebuli dan briyani juga cukup mencolok. Dibuat dengan bumbu seperti jahe, cengkeh, kunyit, ketumbar, salam koja, dan safron, nasi bryani  memiliki rasa yang kaya rempah dengan sedikit sentuhan pedas. Biasanya, hidangan ini disajikan dengan pelengkap seperti raita (yogurt berbumbu), acar, atau telur rebus untuk menyeimbangkan rasa pedasnya. 

Sementara itu, nasi kebuli punya cita rasa gurih yang dominan dengan aroma daging kambing yang khas. Hidangan ini sering disajikan dengan acar, kurma, atau kismis untuk memberikan rasa manis yang kontras. Nasi kebuli juga cenderung lebih creamy dibandingkan nasi briyani karena penggunaan santan atau susu kambing. 

Variasi dan Adaptasi Lokal 

Baik nasi briyani maupun kebuli telah mengalami banyak adaptasi di Indonesia. Nasi briyani biasanya dimodifikasi dengan tambahan lauk seperti ayam goreng atau rendang. Sementara itu, nasi kebuli sering disajikan dalam acara-acara khusus seperti perayaan Idul Fitri atau Idul Adha. Bahkan, beberapa daerah menciptakan versi unik dari nasi kebuli dengan tambahan rempah lokal. 

Baca Juga : Perbedaan Nasi Mandhi dan Biryani, Hidangan Kaya Rempah yang Menggugah Selera

Lengkapi Hidangan dengan FiberCreme 

Untuk membuat nasi kebuli dan briyani lebih sehat dan lezat, kalian bisa menambahkan FiberCreme dalam proses memasaknya. FiberCreme adalah bubuk serbaguna yang tinggi serat dan rendah gula, sehingga bisa jadi solusi praktis untuk menciptakan makanan sehat namun tetap lezat. Produk ini bisa digunakan sebagai pengganti santan atau susu kambing untuk menciptakan tekstur creamy dengan tambahan 0mg kolesterol dan tanpa laktosa.  

Tertarik menciptakan hidangan nasi kebuli dan briyani, atau masakan istimewa lain yang lebih ramah buat hidup sehat kalian dan keluarga? Dapatkan inspirasi resep di @FiberCreme_TV dan channel YouTube Ellenka. 

0 Komentar

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Terbaru

Begini Cara Memilih Yogurt untuk Diet yang Efektif

Yogurt telah lama dikenal sebagai makanan sehat dan menjadi pilihan populer bagi mereka yang sedang menjalani program diet.  Namun, tidak semua yogurt diciptakan sama. Memilih yogurt yang tepat merupakan kunci keberhasilan diet yogurt. Artikel ini akan membahas secara...

Kenali Perbedaan Kepiting dan Rajungan, Beda Spesies Beda Rasa

Pernah bingung membedakan kepiting dan rajungan? Iya, keduanya sama-sama hewan bercangkang yang punya capit dan bisa dimakan. Mirip ya? Makanya banyak yang menyangka dua hewan ini sama. Padahal kepiting dan rajungan tuh punya beberapa perbedaan yang cukup mencolok,...

Cara Membersihkan Kepiting dengan Mudah dan Anti Ribet

Sebelum bisa menikmati kenikmatan hidangan kepiting, ada satu langkah krusial yang enggak boleh dilewatkan: membersihkan kepitingnya! Iya, membersihkan kepiting dengan benar adalah kunci utama supaya hidangan kalian enggak cuma lezat, tapi juga aman untuk disantap. ...

Banyak Gizi, Aman Buat Si Kecil, Ini 6 Ikan yang Tidak Banyak Duri

Buat kalian yang sering memasak untuk keluarga, terutama yang punya anak kecil, memilih jenis ikan bisa jadi tantangan tersendiri. Salah satu masalah yang sering muncul adalah duri ikan yang banyak berukuran kecil dan sulit dihilangkan. Selain bikin ribet saat makan,...

Resep Terbaru

Resep Ayam Kodok, Cocok untuk Hampers Natal dan Tahun Baru
Resep Ayam Kodok, Cocok untuk Hampers Natal dan Tahun Baru

Resep Ayam Kodok, Cocok untuk Hampers Natal dan Tahun Baru   Apa sih yang bikin Natal dan Tahun Baru semakin berkesan? Selain kumpul bareng keluarga, tentu saja hidangan spesial yang bisa dinikmati bersama! Salah satu menu klasik yang nggak pernah gagal mencuri...

Resep Puding Roti Tawar
Resep Puding Roti Tawar

  Resep Puding Roti Tawar Kalau punya roti tawar yang hampir kadaluwarsa dan belum sempat kemakan, resep ini buat kalian! Atau kalau pengen bikinin si kecil cemilan buatan rumah biar gak jajan di luar melulu, kalian juga boleh banget coba resep puding roti tawar...

Resep Rempeyek Udang Super Renyah
Resep Rempeyek Udang Super Renyah

Resep Rempeyek Udang Super Renyah Kalau bicara tentang makanan pendamping yang gurih dan renyah khas Indonesia, sepertinya wajib menyebut rempeyek. Selain melengkapi hidangan Nusantara seperti lodeh hingga pecel, rempeyek ternyata juga banyak dinikmati sebagai cemilan...

Resep Mango Milk Cheese: Manis, Gurih dan Creamy Jadi Satu
Resep Mango Milk Cheese: Manis, Gurih dan Creamy Jadi Satu

  Resep Mango Milk Cheese: Manis, Gurih dan Creamy Jadi Satu Sudah musim mangga nih! Waktunya bikin kreasi-kreasi baru dengan buah tropis yang satu ini. Salah satu hidangan yang bisa kalian coba ya mango milk cheese kayak gini, yang memadukan manis harumnya...