Home / Resep / Makanan Penutup / Resep Jasuke Creamy

 

Resep Jagung Keju Lumer

Camilan favorit siapa ini? Merupakan hidangan asli dari Indonesia, jasuke merupakan singkatan dari jagung, susu, dan keju. Sesuai namanya, jasuke memadukan rasa jagung yang khas dengan creamy dan gurihnya susu dan keju.  Sering ditemukan di pasar malam, festival, dan tempat wisata, tidak heran camilan ini sangat populer di berbagai daerah di Indonesia.
Tapi, buat kalian yang sedang menjaga pola makan atau mencoba mengurangi kalori, jasuke kadang bikin ragu untuk dinikmati. Susu kental manis yang melimpah dalam jasuke sering kali dianggap terlalu manis dan tinggi kalori.
Tapi, jangan khawatir! Ada solusi untuk menikmati jasuke yang sama lezatnya tanpa perlu khawatir soal kalori. Kalian bisa membuat versi sehat dari jasuke creamy dengan mengganti susu kental manis dengan FiberCreme.
FiberCreme bisa membuat rasa jasuke tetap gurih dan lezat, tapi lebih sehat. Sebagai pengganti susu, FiberCreme memberikan rasa creamy tetapi dengan tambahan serat pangan yang baik untuk pencernaan. Ditambah lagi, FiberCreme memiliki 0mg kolesterol yang bantu membuat jasuke jadi camilan yang lebih ramah untuk diet sehat. Kalian jadi bisa menikmati camilan favorit tanpa rasa bersalah kan?
Siap mencoba jasuke yang lebih sehat dan tetap creamy? Yuk, mulai sekarang beralih ke FiberCreme untuk menikmati camilan favoritmu dengan cara yang lebih baik.
Course Dessert
Cuisine Asian
Servings 2 Serving
Calories 321 kcal

Ingredients
  

  • 30 gram FiberCreme
  • 250 gram Jagung manis pipil
  • 100 gram Margarin
  • 130 ml Gula Cair
  • 50 gram Keju Mozarella, Potong dadu kecil
  • 50 gram Keju Cheddar, Parut

Instructions
 

  • Kukus jagung pipil selama 15 menit. Angkat
  • Masukkan jagung pipil yang telah dikukus ke dalam wadah. Selagi panas, tambahkan margarine, FiberCreme, dan gula cair. Aduk hingga tercampur rata
  • Siapkan wadah ramekin, masukan campuran jagung pipil hingga 1/3 bagian wadah
  • Tambahkan mozzarella, tutup dengan campuran jagung pipil hingga penuh.
  • Tambahkan keju mozarella di atasnya.
Keyword jagung keju, jagung susu keju, jasuke

Buy FiberCreme Here

0 Komentar

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Recipe Rating




Resep Terbaru

Resep Es Cendol Ubi Ungu
Resep Es Cendol Ubi Ungu

  Resep Es Cendol Ubi Ungu Bahan Cendol Ubi Ungu100 gram ubi ungu matang, haluskan7 gram jeli bubuk tanpa rasa1/2 sdm tepung maizena3 sdm gula pasir3 sdm tepung beras350 ml air1/4 sdt garamBahan Kuah40 gram FiberCreme2 sdt tepung maizena1 sdt garam2 lembar daun...

Resep Creamy Mushroom Baked Potato
Resep Creamy Mushroom Baked Potato

  Resep Creamy Mushroom Baked Potato 1 kg kentang20 ml olive oil1 gram lada1 gram garamBahan Creamy Mushroom Sauce30 gram mentega50 gram bawang bombay200 gram jamur champignon400 ml air90 gram FiberCreme2 gram garam1 gram lada40 ml larutan tepung terigu Olesi...

Resep Carrot Cream Soup
Resep Carrot Cream Soup

Resep Carrot Cream Soup 400 gram wortel900 ml air50 gram bawang bombay20 gram bawang putih80 gram FiberCreme2 gram lada3 gram garam25 ml minyak sayur/mentega Tumis bombay, bawang putih, dan wortel sampai aroma harum keluar. Tamahkan air dan masak sampai wortel empuk....

Resep Singkong Thailand
Resep Singkong Thailand

Resep Singkong Thailand 1 kg singkong muda1500 ml air2 lembar daun pandan4 tetes steviaBahan Vla300 ml air80 gram FiberCreme25 gram tepung beras3 tetes stevia1 gram garam2 lembar daun pandan Potong singkong ukuran kecil, rebus singkong dengan tambahan stevia dan daun...

Resep Cottage Pie
Resep Cottage Pie

  Resep Cottage Pie Bahan Mashed Potato50 gram FiberCreme400 gram kentang 2 gram garam2 gram lada20 gram keju cheddar30 gram mentegaBahan Daging250 gram daging giling30 gram mentega100 gram bawang bombay15 gram bawang putih50 gram saus tomat0,5 gram oregano0,5...