
I Fumi Saus Tahu Jamur
Video
Bahan
- 1 bungkus mi kering telur, rebus dengan sedikit garam
- 500 ml minyak untuk menggoreng
Bahan Tumisan
- 25 gram FiberCreme
- 3 siung bawang putih, cincang kasar
- 1/2 buah bawang bombay, iris panjang
- 50 gram jamur kancing, potong 4 bagian
- 100 gram wortel, potong serong
- 300 gram tahu putih, potong kotak, goreng
- 2 batang sawi, potong-potong
- 1 batang daun bawang, potong tipis
- 2 sdm saus tiram
- 2 sdt kecap ikan
- 3/4 sdt garam
- 1/4 sdt merica bubuk
- 1/4 sdt gula pasir
- 750 ml air
- 1 sdm tepung sagu dan 1 sendok makan air, larutkan
- 30 ml minyak untuk menumis
Cara Membuat
- Susun mi telur yang sudah direbus dalam saringan. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sambil di tekan bagian tengahnya dengan cetakan yang lebih kecil diameternya hingga matang dan sesuai tingkat kering yang diinginkan.
- Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum.
- Masukkan jamur kancing dan wortel. Aduk setengah layu. Tambahkan saus tiram, kecap ikan, garam, merica bubuk, gula pasir dan FiberCreme. Aduk rata.
- Tambahkan sawi dan daun bawang. Aduk rata. Masak sampai matang.
- Tuangi dengan larutan tepung sagu sambil diaduk sampai meletup-letup dan mengental. Matikan api dan angkat dari pan.
- Sajikan mi telur goreng dengan siraman sayur yang sudah di masak selagi hangat.
Beli FiberCreme di Sini
0 Komentar