Resep Sate Panggang Bangka Lezat
Resep Ini direkomendasikan oleh chef profesional William Wongso. Rasanya gurih dan asin, bahan dasarnya adalah daging ikan. Yang membuat beda, cara memasaknya dengan cara dikukus lho
Course Main Course
Cuisine Asian
Servings 9 serving
Calories 359 kcal
- 50 gram FiberCreme
- 250 gram Ikan tengiri tanpa tulang atau duri
- 50 gram Tepung sagu.
- 100 ml air
- 5 gram Daun seledri dicincang sampai lembut
- 5 gram Daun bawang dirajang tipis
- 6 gram garam
- 5 gram gula pasir
Bumbu halus
- 20 gram Bawang putih
- 10 gram Bawang merah
Pelengkap:
- Nasi dan aneka sayur buah
Masukkan bumbu yang sudah dihaluskan dan ikan tengiri. Tambahkan semua bahan, aduk sampai tercampur rata.
Tuang ke dalam loyang anti panas yang sebelumnya sudah dioles minyak goreng supaya adonan tidak lengket ketika sudah matang.
Kukus hingga matang dengan panci pengukus yang sebelumnya sudah dipanaskan sampai matang (antara 15 menit sampai 20 menit), angkat, potong-potong, semat dengan tusuk sate lalu panggang hingga sedikit kecoklatan
Letakkan di piring saji, Sate Kukus khas Bangka siap dihidangkan bersama nasi