Tumis bawang putih dan daun bawang hingga harum. Masukkan ayam dan bakso. Masak hingga berubah warna. Sisihkan dipinggir wajan.
Masukkan telur. Aduk-aduk hingga berbutir kasar.
Tambahkan wortel. Aduk hingga setengah layu. Masukkan FiberCreme dan mi. Aduk rata.
Bumbui dengan kecap asin, kecap ikan, kecap manis, saus tiram, garam, dan merica bubuk. Masukkan minyak wijen. Aduk rata.