Kalau bicara tentang konsumsi kopi, pasti ada banyak pro dan kontra di masyarakat. Banyak orang menyatakan bahwa kopi mengandung zat-zat adiktif yang berbahaya. Tapi tidak sedikit juga yang menyatakan bahwa minum kopi punya banyak keuntungan bagi kesehatan.
Dan untuk kalian yang masih ragu-ragu tentang manfaatnya, ternyata kopi terbukti sangat menyehatkan untuk tubuh. Seperti dilansir Caffeine Informer, sudah ada beberapa penelitian ilmiah yang menunjukkan bahwa zat-zat yang dikandung kopi, asal tidak berlebihan bila dikonsumsi, justru bisa membantu menurunkan resiko beberapa penyakit berbahaya. Apa saja sih, keuntungannya?
Meningkatkan Stamina dan Membuat Lebih Pintar
Bukan hanya sebagai penahan kantuk, kandungan kafein dalam kopi juga bisa meningkatkan stamina. Di otak, kafein akan menghambat zat bernama adenosin sehingga produksi norepinefrin dan dopamin meningkat. Akibatnya, seseorang akan mengalami kenaikan fungsi otak, termasuk menaikkan level energi, memperbaiki mood dan meningkatkan ingatan.
Menurunkan Berat Badan
Ternyata kafein juga berjasa untuk menurunkan berat badan. Hasil dari beberapa penelitian, kafein bisa mempercepat metabolisme hingga 3-11 persen. Penelitian lain menunjukkan bahwa zat ini bisa mempercepat pembakaran lemak hingga 10 persen pada orang obesitas, dan 29 persen pada orang normal.
Menurunkan Resiko Terkena Diabetes Tipe 2
Menurut penelitian, mereka yang mengonsumsi 6 cangkir atau lebih kopi dalam satu hari memiliki resiko 22 persen lebih rendah untuk terkena diabetes tipe 2, penyakit serius yang saat ini diderita oleh sekitar 300 miliar orang di seluruh dunia. Penemuan ini didukung oleh riset lain yang menunjukkan bahwa resiko untuk terkena diabetes tipe 2 turun hingga 9 persen setiap kali seseorang mengonsumsi segelas kopi.
Menurunkan Resiko Penyakit Jantung
Dalam sebuah riset yang dilakukan ilmuwan Korea, partisipan yang meminum 3 sampai 5 cangkir kopi dalam sehari ternyata lebih jarang menunjukkan gejala-gejala awal penyakit jantung. Kemudian, penelitian terbaru yang dilakukan di Brazil juga menunjukkan hasil mirip, yaitu orang yang meminum paling tidak tiga cangkir kopi dalam sehari lebih sedikit beresiko mengalami pengapuran di arteri koronernya.
Menurunkan Resiko Penyakit Alzheimer’s dan Parkinson’s
Alzheimer dan Parkinson adalah dua penyakit penurunan fungsi syaraf yang paling banyak terjadi, dan belum ditemukan obatnya hingga saat ini. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa orang yang rutin meminum kopi berkafein punya hingga 65 persen lebih sedikit resiko untuk terkena Alzheimer’s, dan 32 hingga 60 persen lebih sedikit resiko untuk terkena Parkinson’s.
Menyumbang Kebutuhan Serat Harian
Setiap hari, setiap orang dianjurkan untuk mengonsumsi 20-38 gram serat. Dan 1.8 gram dari jumlah itu sudah bisa dipenuhi oleh secangkir kopi. Jumlah serat yang masuk ke tubuh bisa lebih banyak lagi dengan FiberCreme sebagai campuran kopi.
FiberCreme bukan krimer biasa karena dibuat dari oligosakarida, yaitu sumber serat yang sangat baik untuk pencernaan. Selain untuk campuran kopi, FiberCreme juga bisa dijadikan campuran berbagai makanan terutama yang umumnya menggunakan santan atau susu sebagai salah satu komposisinya.
0 Komentar