Wajib tahu, Apa Itu Gluten & Bahayanya Bagi Tubuh!

Okt 19, 2018 | Artikel | 6 Komentar

 

Makanan yang dilabeli “bebas gluten” atau “gluten free” belakangan menjadi populer di kalangan orang-orang yang sedang menerapkan gaya hidup sehat. Tapi apa sih sebenarnya gluten itu? Dan kenapa gluten dianggap kurang sehat untuk tubuh?

Istilah gluten berasal dari bahasa Latin gluten yang berarti “glue” atau lem. Seperti makna yang terkandung pada namanya, gluten gampangnya adalah protein dalam tepung gandum yang fungsinya adalah merekatkan bahan dasar makanan.

Dalam pembuatan roti, gluten-lah yang berjasa membuat adonan mengembang dan memiliki tekstur kenyal. Gluten juga banyak digunakan untuk membuat daging imitasi untuk orang-orang yang mengadopsi gaya hidup vegetarian.

Gluten banyak ditemukan dalam gandum, gandum hitam (rye), oats dan jelai (barley). Bagi kebanyakan orang, keberadaan gluten hampir tidak memiliki efek berarti. Tapi bagi beberapa orang, gluten adalah zat yang berbahaya sehingga harus benar-benar dihindari. Nah, apa saja sih alasan gluten harus dijauhi?

 

Mengganggu Pencernaan Penderita Celiac

Gluten sangat berbahaya untuk penderita celiac, penyakit autoimun yang bersifat herediter atau diturunkan dari generasi sebelumnya. Penyakit ini tergolong serius. Jika penderitanya sengaja atau tanpa sengaja mengonsumsi makanan yang mengandung gluten, walaupun dalam jumlah yang sangat sedikit, sistem imun akan bereaksi dengan menyerang jaringan sehat di usus kecil.

Keadaan yang demikian apabila dibiarkan terus-menerus maka bisa merusak lapisan usus dan mengganggu proses penyerapan nutrisi penting dalam tubuh. Akibatnya, penderita celiac akan lebih mudah mengalami diare, kembung, kekurangan nutrisi, anemia dan komplikasi lain.

 

Memicu Reaksi Alergi

Dan bukan hanya penderita Celiac, semua orang yang memiliki gangguan pencernaan juga wajib menjauhi gluten. Selain itu, gluten juga tidak baik untuk mereka yang terlalu sensitif dengan gluten dan memiliki alergi terhadap gandum. Jika sampai mengonsumsi gluten, orang dengan kondisi seperti disebut diatas akan mengalami reaksi mulai dari sakit kepala, iritasi kulit dan lain-lain.

 

Hiperaktivitas

Gluten juga salah satu bahan makanan yang harus dihindari orang-orang pengidap autisme. Karena tidak bisa mencerna gluten seperti orang biasa, tubuh penderita autisme akan menghasilkan enzim protein mirip morfin yang menimbulkan hiperaktivitas.

 

Obesitas

Bahan makanan yang mengandung gluten biasanya tidak mudah dicerna oleh tubuh, sehingga mungkin sekali meningkatkan resiko obesitas. Sulitnya gluten di proses tubuh juga mengakibatkan seseorang mudah mengantuk dan tidak fokus.

 

Meningkatkan Resiko Penyakit Otak

Selain pencernaan, gluten juga bisa mengakibatkan gangguan pada otak. Terlalu sering mengonsumsi gluten bisa meningkatkan resiko terkena Alzheimer dan demensia, penyakit-penyakit yang erat kaitannya dengan stres dan depresi.

Untuk beberapa kelainan diatas, seperti penyakit celiac, satu-satunya cara untuk mengatasinya adalah dengan menjalani diet bebas gluten yang ketat. Penderitanya diwajibkan menjauhi semua makanan mengandung gluten yang bisa memicu terjadinya gangguan pencernaan.

Padahal hingga saat ini, kesadaran masyarakat tentang bahaya gluten masih sangat rendah sehingga produk bebas gluten masih sangat terbatas jumlahnya di Indonesia. Nah sebagai usaha yang harus dilakukan untuk hidup yang lebih sehat, mulai perhatikan kandungan apa saja yang ada di makanan yang Anda konsumsi sehari-hari.

Untuk benar-benar terbebas dari gluten, yuk mulai dengan FiberCreme yang juga rendah gula, rendah kalori dan bebas kolesterol. Krimer multiguna ini bisa dicampurkan ke masakan atau minuman apapun untuk membuatnya lebih enak, tapi tetap tinggi serat dan rendah lemak. FiberCreme juga bisa menggantikan susu sehingga aman untuk Anda yang intoleran terhadap laktosa atau memiliki alergi terhadap whey.

 

 

6 Komentar

  1. Priska

    Tlg tanya. Apa arti lemak jenuh dan lemak trans yg tertulis di fiber cream. Trima kasih

    Balas
    • Fiber Creme

      Hai Kak Priska, Yang membuat lemak trans dan lemak jenuh sedikit berbeda adalah pengaruhnya terhadap kolesterol baik HDL. Lemak jenuh tidak memengaruhi kadar kolesterol baik dalam darah. Sementara itu lemak trans meningkatkan kadar kolestrol jahat dan juga menurunkan kadar kolestrol baik. Secara alami baik di santan maupun FiberCreme tidak mengandung lemak trans. Namun dalam kondisi bubuk, kandungan lemak jenuh santan adalah sebesar ±55-60%. Sementara itu, kandungan lemak jenuh pada FiberCreme adalah sekitar ±30-32%. Jadi kandungan lemak jenuh Fibercreme 50% lebih rendah.

      Balas
  2. Sulis

    Gamgguan pencernaan yg mungkin terjadi apabila mengkonsumsi fibercreamer berlebihan

    Balas
    • Rosa

      Hallo kak Sulis! Terimakasih telah menghubungi FiberCreme. Konsumsi FiberCreme dianjurkan tidak lebih dari 60 gram untuk orang dewasa ya kak, karena sama dengan mengkonsumsi buah yang berlebihan maka akan menimbulkan perut mulas sama dengan FiberCreme yang mengandung tinggi serat 🙂

      Balas
  3. Izza

    Apakah fiber creme gluten-free?

    Balas
    • Vivi Pristian

      Hai kak, terima kasih sudah menghubungi FiberCreme. FiberCreme adalah krimer serbaguna yang tinggi serat dan rendah gula, sebagai pengganti susu dan santan. FiberCreme gluten free yaa kak.

      Balas

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Terbaru

Temukan FiberCreme di Alfamart, Dapatkan Hadiah Langsung

Kesulitan menemukan FiberCreme di Alfamart? Sudah cek rak santan belum? Karena FiberCreme sekarang pindah tempat untuk memudahkan kamu mendapatkan krimer serbaguna pengganti santan yang satu ini. Karena FiberCreme sekarang berjajar dengan banyak kebutuhan dapur...

Resep Terbaru

Creamy Coconut Coffee

Creamy Coconut Coffee 20 grams FiberCreme100 ml coconut water120 gr ice cubes3 grams instant coffee15 grams sugar Blend all ingredients until smooth.Transfer to a serving cup, then serve.

Croissant Cereal Recipe
Croissant Cereal Recipe

  Croissant Cereal 20 grams FiberCreme, dissolved in 280 ml warm water 1 pc store-bought puff pastry20 grams sugar3 grams cinnamon powder Mix together sugar and cinnamon powder, set aside.Cut puff pastry into three rectangles of the same size. Then cut each...

3 Ragam Jajanan yang Lagi Trend Saat Ini!
3 Ragam Jajanan yang Lagi Trend Saat Ini!

Di masa modern ini, sudah sangat banyak jenis jajanan yang diperjualbelikan. Baik di sekolah-sekolah, toko camilan, bahkan di supermarket. Tapi, apakah jajanan tersebut semuanya aman dikonsumsi? Untuk memastikan anak-anak bisa mengkonsumsi jajanan yang lagi trend saat...

Resep Es Bandung Tanpa Susu
Resep Es Bandung Tanpa Susu

  Resep Es Bandung Tanpa Susu Resep es bandung tanpa susu ganti dengan FiberCreme. Dapatkan FiberCreme di supermarket dan market place kesayanganmu! Jangan tertipu namanya, karena minuman ini bukan dari kota Bandung di Indonesia lho!Sambil cari-cari info tentang...

Resep Sari Kedelai
Resep Sari Kedelai

  Resep Sari Kedelai Tantangan utama kalau bikin susu kedelai adalah gimana menyingkirkan bau langunya, bener gak? Nah, sekarang Minchef mau bocorin rahasia nih gimana cara bikin susu kedelai yang bebas bau langu. Langsung aja ikutin caranya di atas yuk, dan...